Tuesday, March 15, 2016

SOMBONG (KIBR)



Al A’raf 12: Allah berfirman: “Apakah yang menghalangimu untuk bersujud (kepada Adam) di waktu Aku menyuruhmu?” Menjawab iblis “Saya lebih baik daripadanya: Engkau ciptakan saya dari api sedang dia Engkau ciptakan dari tanah”.

Iblis adalah makhluk yg pertama kali sombong, maka Allah usir dari neraka

Tanah dan api adalah sama2 baik, tapi iblis merasa lebih mulia

Jadi manusia yang sombong sebenarnya adalah pengikut langkah2 iblis

Iblis saja yg di surga dikeluarkan, apalagi manusia yang belum masuk surga

🌷 Pengertian sombong:
Rasulullah SAW bersabda sombong adalah menolak kebenaran dan meremehkan manusia”(HR Muslim)

Fathul Bari 601: Sombong adalah keadaan seseorang yang merasa bangga dengan dirinya sendiri. Memandang dirinya lebih hebat dari pada orang lain.
Kesombongan yang paling parah adalah sombong kepada Rabbnya dengan menolak kebenaran dan angkuh untuk tunduk kepada-Nya baik berupa ketaatan ataupun mengesakan-Nya”.

Bahjatu Qulubil Abrar 195: Tatkala Rasulullah SAW menceritakan bahwa orang yang memiliki sikap sombong tidak akan masuk surga, ada sahabat yang bertanya tentang orang yang suka memakai pakaian dan sandal yang bagus. Dia khawatir hal itu termasuk kesombongan yang diancam dalam hadits. Maka Rasulullah menerangkan bahwasanya hal itu tidak termasuk kesombongan selama orang tersebut tunduk kepada kebenaran dan bersikap tawadhu’ kepada manusia.

🌷 Hukum sombong:
Sombong haram hukumnya dan termasuk dosa besar.

QS. Al- Israa : 37 :

Dan janganlah engkau berjalan di bumi dengan berlagak sombong,karena sesungguhnya engkau tidak akan dapat menembus bumi, dan engkau tidak akan dapat menyamai setinggi gunung-gunung.

Tafsir Ibnu Katsir 417: Ayat diatas telah dengan tegas menjelaskannya dan janganlah kamu berjalan di muka bumi dengan angkuh” maksudnya janganlah kamu menjadi orang yang sombong, keras kepala, lagi berbuat semenamena. Jangan kamu lakukan semua itu yang menyebabkan Allah akanmurka kepadamu”

QS Luqman 18: Wahai anakku tersayang, janganlah kamu bersikap sombong kepada manusia. Janganlah kamu berjalan di muka bumi dengan sikap sombong, sungguh Allah tidak menyukai orang yang sombong lagi membanggakan diri

RasulullahSAW bersabda :Tidak akan masuk sorga orang yang dalam hatinya ada sifat sombong, walaupun hanya seberat biji sawi (HR Muslim)

🌷Jenis2 kesombongan:

1⃣ Sombong karena memiliki harta dan kekuasaan
Surat at takatsur: Harta dan perlombaan mencari harta membuat manusia berbangga2 telah melalaikanmu hingga sampai ke pintu kubur

Firaun, qorun dan saklabah adalah orang biasa yang dikaruniai harta oleh Allah kemudian kufur dan sombong

Aisyah pernah mendengar Rosulullah saw berdoa, "Ya ALLAH, jadikanlah aku hidup sebagai seorang yang miskin. Cabutlah nyawaku dalam keadaan miskin. Lalu kumpulkanlah aku pada hari Kiamat nanti bersama kelompok orang-orang miskin". Mendengar doa itu, Aisyah bertanya, "Mengapa engkau berdoa seperti itu wahai Rasulullah?"

Beliau menjawab, "Orang-orang miskin akan masuk surga lebih awal 40 tahun (1 hari = 1000 tahun dunia) daripada orang-orang kaya. Wahai Aisyah, jangan pernah menolak orang miskin meski engkau hanya memberinya separuh biji kurma" (HR Tirmidzi)

Di saat orang-orang kaya penuh kekhawatiran, cemas, ketakuatan menghadapi hisab, orang -orang miskin sudah menikmati kenikmatan istana surga 14.600.000 tahun lebih awal

Kalau miskin tapi sombong itu lebih parah lagi

Ketahuilah harta dan kekuasaan hanya sebentar saja, titipan Allah SWT

2⃣ Sombong karena kelebihan seseorang akan ilmu pengetahuannya baik ilmu dunia maupun akhirat.

Menganggap dirinyalah yang paling hebat tidak menerima masukan kebaikan dari orang lain.

Orang yg sombong karena ilmunya, pasti ilmunya tdk akan bertambah, karena ibarat cangkir, ia ingin selalu berada di atas

Tidak jarang titel keilmuan menghalangi orang untuk hadir di majelis2 ilmu, padahal itu bermanfaat baginya

Al Qashash 38: Dan berkata Fir’aun: “Hai pembesar kaumku, aku tidak mengetahui Tuhan bagimu selain aku. Maka bakarlah Hai Haman untukku tanah liat kemudian buatkanlah untukku bangunan yang Tinggi supaya aku dapat naik melihat Tuhan Musa, dan Sesungguhnya aku benar-benar yakin bahwa Dia Termasuk orang-orang pendusta

Selalu ingin dihormati oleh orang lain baik oleh bawahan ataupun muridnya bahkan selalu menuntut pelayaan yang mulia untuk dirinya.

Terkadang orang berilmu juga membanggakan pengikutnya yang banyak, jamaahnya yg banyak, sehingga ia sendiri lupa memperbaiki diri

Maunya jadi penceramah saja, tdk mau jadi pendengar ceramah

Dalam hidup harus ada keseimbangan “kuntum robbaniyun, tuallimunal kitab wa bima kuntum tadrusun”

Sadarilah bahwa ilmu kita tdk ada apa2nya dibandingkan ilmunya Allah SWT

3⃣ Kesombongan karena merasa lebih dalam hal ibadah.

Penyakit orang ‘abid adalah sifat bangga diri dan membuat mereka terpedaya oleh tipu daya setan yang melenakan

Syaithan menggoda kita di waktu subuh agar tidak ke masjid, sampai di masjid syaithan menggoda kita dg perasaan bahwa cuma kita pemuda yang sholeh

Menjadi orang benar itu baik, tapi merasa sebagai orang benar dan menyalah2kan orang lain itu tdk baik

Seharusnya sikap kita kpd orang yg belum rajin ibadah adalah “mendakwahinya dg bil hikmah wal mauziatul hasanah”

Luqman ayat 18 dan Rasulullah juga bersabda: “bahwa siapa yang memuji dirinya sendiri atas suatu amal shalih berarti sudah tersesat dari mensyukurinya dan gugurlah segala amal perbuatannya.

4⃣ Sombong mempunyai fisik yang cantik ataupun tampan

Seringkali kelebihan keindahan fisik yg diberikan Allah telah menyebabkan manusia menjadi sombong

Fisik adalah karunia Allah, bukan permintaan kita

Menghina fisik/membully orang lain adalah menghina ciptaan Allah

Allah menceritakan asal mula kejadian kita dalam Alquran agar kita tdk sombong

Fisik cuma wadah, yang paling penting adalah isinya. Seperti parfum yg dimasukkan dalam botol

🌷 Bahaya sifat sombong:

1⃣ Menjadi Penghuni Neraka

Dikatakan kepada mereka: “Masuklah kamu ke pintu-pintu neraka Jahannam, sedang kamu kekal di dalamnya. Maka itulah seburuk-buruk tempat bagi orang-orang yang sombong.” (QS. Mukmin: 76)

“Wahai Muhammad, pada hari kiamat kelak, kamu akan menyaksikan orang-orang yang ketika didunia berdusta atas nama agama Allah. Engkau saksikan wajah-wajah mereka hitam kelam. Bukankah neraka Jahanam adlaah tempat tinggal bagi orang-orang yang sombong” (QS. Az-Zumar: 60)

Dikatakan (kepada mereka): “Masukilah pintu-pintu neraka Jahannam itu, sedang kamu kekal di dalamnya”. Maka neraka Jahannam itulah seburuk-buruk tempat bagi orang-orang yang menyombongkan diri” (QS AzZumar : 72)

Orang yang sombong juga akan diajauhi dan dikucilkan dalam pergaulan manusia

🌷 Ganti Sikap Sombong dengan Tawadhu:

Kebalikan dari sikap sombong adalah sikap tawadhu’ (rendah hati).

Tawadhu (rendah hati) tidak sama denga rendah diri (minder)

وَعِبَادُ الرَّحْمَنِ الَّذِينَ يَمْشُونَ عَلَى الْأَرْضِ هَوْنًا وَإِذَا خَاطَبَهُمُ الْجَاهِلُونَ قَالُوا سَلَامًا
“Hamba-hamba Tuhan Yang Maha Pengasih adalah orang-orang yang berjalan di atas muka bumi dengan rendah hati (tawadhu’) dan apabila orang jahil menyapa mereka, mereka mengucapkan kata-kata yang baik.” (QS. Al Furqaan: 63)

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

مَا نَقَصَتْ صَدَقَةٌ مِنْ مَالٍ وَمَا زَادَ اللَّهُ عَبْدًا بِعَفْوٍ إِلاَّ عِزًّا وَمَا تَوَاضَعَ أَحَدٌ لِلَّهِ إِلاَّ رَفَعَهُ اللَّهُ.
“Sedekah itu tidak akan mengurangi harta. Tidak ada orang yang memberi maaf kepada orang lain, melainkan Allah akan menambah kemuliaan untuknya. Dan tidak ada orang yang tawadhu’ (merendahkan diri) karena Allah, melainkan Allah akan mengangkat derajatnya.” (HR. Muslim no. 2588)

Coba lihat lagi bagaimana keseharian Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam di rumahnya. Beliau membantu istrinya. Bahkan jika sendalnya putus atau bajunya sobek, beliau menjahit dan memperbaikinya sendiri.

Wallahualam bis shawab

🌾🌿🌾🌿🌾🌿🌾🌿🌾🌿🌾🌿🌾


Rinkasan Kajian Jum’at 11 Maret 2016 Himmpas UGM
di Masjid Nurul Barokah, Pogung, Yogyakarta
🌷Oleh Ust. Muh. Al Hafizh, M.A.🌷

No comments:

Post a Comment

Buku Saku 'ISI PIRINGKU' - Health Promoting University (UGM)

Isi Piringku: Investasikan Kesehatanmu untuk Hari Tua Buku Saku ini bertujuan mengkampanyekan pola makan sehat dengan pemenuhan gizi seimban...